Tanpa
kita sadari pendidikan lingkungan sejak dini amatlah penting. Dimulai dari hal
kecil yang mudah dipahami oleh anak usia dini seperti mengajarkan membuang
sampah pada tempatnya, menanam pohon atau bunga di taman, menyiram tumbuhan
dan lain sebagainya. Banyak hal kecil yang dapat ditanamkan dan diajarkan kepada anak usia
dini.
Kenapa usia dini?
Karena anak pada usia yang sedang dalam tahap
pertumbuhan dan perkembangan ini memiliki daya ingat yang baik. Ini bisa
menjadi momen berharga dalam menanamkan nilai - nilai kepencintaalaman.
Pada
tanggal 24 Febuari 2018, Mapala MITAPASA mengadakan pendidikan
lingkungan ke Sekolah Dasar Negeri Cebongan 03 Salatiga yang bertajuk MITAPASA On The School (MOTS). Kegiatan ini bertujuan
untuk menumbuhkan dan menanamkan nilai-nilai kepedulian lingkungan sejak dini. Kegiatan ini di mulai dari memberikan materi berupa
video proses fotosintesis, dampak membuang sampah sembarangan, dampak menebang
pohon sembarangan. Pemberian materi ini disampaikan oleh anggota Mapala
MITAPASA dengan tujuan mengenalkan kepada siswa - siswi tentang pendidikan
lingkungan. Kegiatan ini dikemas dalam konsep yang menarik demi meningkatkan
antusias siswa - siswi terhadap lingkungan
Kegiatan yang selanjutnya adalah penanaman pohon.
Setiap siswa dibagi menjadi beberapa kelompok, kemudian mereka diberi bibit pohon.
Jenis bibit yang diberikan berupa: pucuk merah, pohon mangga, pohon alpukat, pohon durian, pohon sirsak dan lain-lain.
Setiap kelompok dibimbing oleh anggota Mapala MITAPASA untuk menanam pohon di
pekarangan sekolah. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana edukasi untuk
siswa dalam menanam pohon dan merawatnya.
Kegiatan selanjutnya dalam rangkaian MOTS adalah
outbond. Setiap siswa di bagi menjadi beberapa kelompok, selanjutnya mereka diarahkan anggota Mapala MITAPASA untuk melakukan outbond. Kegiatan outbond
tersebut yaitu: estafet karet gelang, memasukan pensil kedalam botol, estafet
sarung. Dalam outbond tersebut di ambil beberapa juara yaitu juara 1, 2, dan 3 dengan hadiah berupa makanan - makanan ringan. Dalam kegiatan
outbond tersebut para siswa sangat antusias dan sangat senang sekali.
Dalam rangkaian acara Mitapasa On The School, siswa
– siswi sangatlah antusias mengikuti kegiatan melestarikan bumi dengan cara
menanam pohon di halaman sekolahnya. Dalam kegiatan ini Mapala MITAPASA berharap bahwa dengan memberikan sedikit edukasi tentang menjaga
lingkungan dapat menjadi langkah awal
dalam pendidikan lingkungan، Karena generasi ini yang akan menjaga bumi
kita kedepannya, maka dari itu pendidikan lingkungan sangat amat penting bagi
anak usia dini.
Shofi Arba'atu Azmi
(Pace)
NTA: AT.160794.XXII.174.PA
&
Devi Kartika Sari
(Dores)
NTA: AT.160794.XXI.165.PA
Menarik
BalasHapusyes yes
BalasHapus