Selasa, 05 Maret 2019

LOMBA ESAI LINGKUNGAN

Assalamualaikum Wr.Wb.
Salam Lestari..!!

Kami mengundang seluruh mahasiswa dan pelajar untuk memeriahkan Peringatan Hari Hutan Sedunia 2019 yang diselenggarakan oleh Mapala MITAPASA dengan serangkaian kegiatan berupa Seminar Nasional Hari Hutan Sedunia dan Lomba Esai Lingkungan untuk  mahasiswa dan pelajar.
Pelaksanaan
Lomba Esai Lingkungan
Hari/tanggal     : Sabtu, 29 Maret 2019
Pukul               : 08.00 WIB – 12.00 WIB
Tempat             : Auditorium Gd. KH. Hasyim Asyari kampus 3 IAIN Salatiga

Seminar Nasional Hari Hutan Sedunia
Hari/tanggal     : Sabtu,30 Maret 2019
Pukul               : 08.00 WIB – 12.00 WIB
Tempat            : Auditorium kampus 1 IAIN Salatiga

Pada kegiatan ini kami mengusung tema "Hutan Kritis, Krisis Kehidupan".
Berikut ketentuan-ketentuan Lomba Esai Lingkungan:
Ketentuan Peserta
1.     Peserta merupakan mahasiswa dan siswa.
2.      Peserta lomba esai merupakan individu.

Ketentuan Esai
1. Ketentuan Esai
·         Huruf Times New Roman, size 12, spasi 1,5, alignment Justify
·         Ukuran kertas A4 dengan margin 4,4,3,3
·         Panjang esai 3 – 5 halaman
·         Bentuk file PDF dengan format penulisan : NAMA/INSTANSI/JUDUL ESAI
2. Esai memuat unsur:
·         Pendahuluan (identifikasi masalah)
·         Pembahasan (analisis masalah)
·         Penutup (kesimpulan dan solusi yang ditawarkan)
·         Daftar pustaka
3. Memilih salah satu subtema dibawah ini:
·         Pandangan dunia terhadap hutan Indonesia
·         Kontribusi mahasiswa/siswa terhadap pelestarian lingkungan
·         Kebijakan pemerintah tentang perlindungan hutan Indonesia
·         Implikasi pertumbuhan industri terhadap deforestasi hutan
·         Tanggapan mahasiswa terhadap pengelolaan lingkungan dan kebersihan kampus IAIN Salatiga
4.      Esai ditulis dengan Bahasa Indonesia yang baik dan sesuai ejaan yang telah disempurnakan (EYD) dan tidak mengandung SARA.
5.      Esai merupakan karya asli/orisinil dan belum pernah dipublikasikan.

Ketentuan Lomba
1.      Pendaftaran dimulai pada tanggal 1 – 25 Maret 2019
2.      Batas pengumpulan tanggal 25 Maret 2019 pukul 20.00 WIB
3.      Esai 10 terbaik akan diumumkan pada tanggal 27 Maret 2019
4.      Presentasi esai 10 terbaik dilaksanakan pada 29 Maret 2019 di auditorium Gd. K.H. Hasyim Asyari Kampus 3 IAIN Salatiga.
5.      Penentuan Juara 1, 2, 3 akan diumumkan setelah presentasi.
6.      Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu-gugat.
7.      Peserta boleh mengirimkan esai maksimal 2 judul

Kriteria Penilaian
1. Kesesuaian dengan tema.
2. Gaya bahasa dan penyajian isi gagasan.
3. Interaksi: komentar atau opini pribadi dalam esai yang diterbitkan.

Cara Pendaftaran:
1. Isi formulir pada link ini atau buka blog Mapala Mitapasa > cari Pengumuman Lomba Esai Lingkungan
2.  Uplod foto 3x4, Kartu Mahasiswa/Kartu Pelajar, dan Esai.

HADIAH
Pemenang: Trophy + Uang Pembinaan + Sertifikat +Tiket Seminar Nasional
Seluruh Peserta mendapatkan E-Sertifikat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar